Perilaku dan Budaya Organisasi/AB040
DIV Administrasi Bisnis Terapan
Mata Kuliah ini memberikan pemahaman terhadap mahasiswa mengenai konsep perilaku organisasi yang meliputi pemahaman terhadap konsep dan model analisis perilaku dan budaya organisasi yaitu perilaku level individu, kelompok, struktur dan budaya dalam organisasi untuk mengembangkan efektivitas organisasi. Metode yang digunakan dalam perkuliahan ini adalah Case Based Method.
Sistem Administrasi Perpajakan/AB022
DIV Administrasi Bisnis Terapan
Mata kuliah Sistem Administrasi Perpajakan mempelajari keilmuan tentang Dasar-Dasar Perpajakan, Ketentuan Umum Perpajakan, Pajak Daerah Retribusi Daerah, Pajak Penghasilan secara umum untuk orang pribadi, dan konsep Pajak Pertambahan Nilai